Selasa, 27 Februari 2018

TeenLit: Kilovegram

KILOVEGRAM
Judul: Kilovegram
No ISBN: 978-602-03-7915-9
Penulis: Mega Shofani
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Terbit: 29 Januari 2018
Jumlah Halaman: 272
Harga: Rp 65.000



Blurb:

Kata orang, Aruna itu sebenarnya cantik, tapi…. gendut.

Iya, Aruna tahu ia gemuk. Ia pun kenyang dan tidak mempan lagi diejek. Habisnya bagaimana? Ia paling sulit menolak makanan, apalagi yang enak. Masakan Mama, misalnya. Atau traktiran Raka, sahabatnya.

Tetapi sikap cuek Aruna mulai berubah setelah Nada, sepupunya yang cantik dan serbabisa, masuk ke SMA yang sama dengannya. Bukan itu saja, Raka terangterangan memuja dan mendekati Nada sehingga membuat Aruna merasa tersisih dan minder. Apa yang harus ia lakukan agar bisa seperti Nada?

Aruna pun memutuskan mulai berdiet. Bagaimanapun caranya, ia harus langsing, langsing, langsing! Ia tidak akan kalah dengan cewek-cewek lain di sekolah dan akan mendapatkan kembali perhatian Raka.

Diet dimulai dari… sekarang!

-----------oOo-----------

Halo, sobat bloggerkuuu~ aku mau memperkenalkan hasil karya terbaruku, yaitu sebuah novel remaja berjudul Kilovegram. Bagi kamu yang punya tubuh plus size, punya temen bertubuh plus size, sedang mengalami krisis percaya diri, atau sedang penasaran jatuh pada siapa cinta pertamamu, Kilovegram bisa jadi pilihan sebagai bacaan ringan untuk mengisi waktu luang. 

Aku sempat menuliskan cerita di balik Kilovegram sebelum benar-benar terbit di sini
http://megasofunny.blogspot.co.id/2017/12/proses-panjang-di-balik-teenlit.html

TeenLit Kilovegram sudah tersedia di toko-toko buku terdekat di kotamu, ya! Kamu juga bisa beli Kilovegram secara online dengan diskon menggiurkan di: BukaBuku, BukuKita, BukuBukuLaris, atau kamu bisa langsung beli di aku, ya! Silakan mention Twitter: @megasofunny.

Buat yang sudah baca, kalian bisa kasih rate, kritik, dan saran di Goodreads: 


Salam,
Mega Shofani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar